Lingkungan Mars lebih bersahabat bagi kehidupan dibandingkan planet-planet lainnya di dalam tata surya selain Bumi, sehingga ada beberapa ilmuwan yang mengatakan bahwa planet ini memungkinkan untuk dihuni oleh manusia. Namun sebagian lagi mengatakan keadaan planet Mars tidak cukup ideal bagi manusia, karena suhu udara yang cukup rendah, ditambah dengan komposisi udara yang sebagian besar karbondioksida yang menyebabkan manusia harus menggunakan alat bantu pernafasan jika ingin tinggal di planet merah ini.
Berikut adalah profil singkat tentang planet Mars:
Jarak dari Matahari :
27.940.000 km.
Kecepatan orbit :
24,13 km/detik.
Massa :
6,42 X 10 kg (0,1074 massa Bumi).
Garis tengah :
6,794 km.
Kala 1 hari :
24 jam, 37 menit, 22 detik (1,02 Bumi).
Kala 1 tahun :
669 hari Mars = 687 hari Bumi (1,881 tahun Bumi).
Suhu rata-rata :
- 55 derajat celcius
Suhu minimum :
- 133 derajat celcius (musim dingin kutub).
Suhu maksimum :
27 derajat celcius (tengah hari musim panas).
Gunung tertinggi :
Olympus Mons, tinggi 24 km, garis tengah lembah 500 km.
Ngarai terbesar :
Valles Marineirs dengan panjang 4.000 km, lebar 20 km dan dalam 2-7 km.
Kawah terbesar :
Hellas planitia, garis tengah 2000 km, kedalaman 6 km.
Bukit terbesar :
Tharsis, tinggi 10 km, garis tengah 4000 km.
Satelit :
Phobos dan Deimos.
0 komentar:
Post a Comment